
Tim Pengembang MAN 2 Model Medan foto bersama Kepala MAN 2 Model Medan Wuri Tamtama Abdi dan KTU Samsul Bahri usai acara pembukaan
Medan (Humas). Tahun Pembelajaran baru 2024/2025 sudah berada diambang mata, perlu persiapan-persiapan yang mapan agar dapat menyambut TP.2024/2025 dengan penuh kesiapan, berdasarkan hal itu tim pengembang madrasah di MAN 2 Model Medan yang berjumlahkan 24 orang mengadakan rapat kerja penyusunan program madrasah, raker itu dilaksanakan selama 2 hari pada tanggal 28 dan 29 Mei 2024 di ruang Musyawarah Guru Mata Pelajaran MAN 2 pukul 08.00 WIB.
Kepala MAN 2 Model Medan Wuri Tamtama Abdi, S.Pdi, M.Pd saat membuka acara penting itu menyampaikan ungkapan terima kasih kepada tim pengembang madrasah yang berjumlah 24 orang yang senantiasa masih solid dan memiliki nawaytu yang kuiat untuk memajukan pendidikan di MAN 2. Kegiatan ini sangat penting sekali agar dalam menyambut Tahun Ajaran baru, MAN 2 telah siap zahir dan batin dalam mendidik anak-anak bangsa.
“Program yang akan disusun pada tahun ajaran baru ini harus benar-benar berbasis kemampuan siswa-siswi MAN 2 khususnya terkait dalam pengembangan bahasa, kita mulai dari Bahasa Inggris dan Bahasa Arab terdahulu, artinya saya berharap pada tahun ini ada program pembiasaan berupa tutur bahasa Arab dan Inggris di kalangan siswa dan guru maka tim pengembang silahkan untuk mencari cara atau trik jitu bagaimana agar kita semua dapat berbahasa Inggris dan Arab secara perlahan-lana dan step by step sehingga akhirnya program yang dilahirkan dari tim pengembang merupakan madrasah yang baik dan dapat diikuti oleh siswa dan guru,” tutur Wuri.
Sementara itu WKM Humas MAN 2 Model Medan Dra. Hj. Misbah Suaidah menyampaikan bahwa tim 24 yang merupakan anggota tim pengembang madrasah terdiri dari guru-guru MAN 2 yang ahli dan Profesional dari perwakilan semua mata pelajaran baik bidang keagamaan, bidang IPA, bidang sosial dan bidang bahasa, hal ini mencakup segala bidang karena program yang akan disusun terkait semua bidang yang ada di MAN 2 Model Medan
Misbah melanjutkan, teknis rapat kerja yang digelar yaitu dimana para Wakil Kepala Madrasah sebelum raker dimulai telah membuat program pendidikan bersama tim masing-masing WKM, setelah program disusun, masing-masing WKM mempresentasikan hasil rapatnya bersama tim, kemudian setelah itu para WKM akan diberi masukan dan saran agar program yang direncanakan semakin matang dan baik. Pada tahap pertama presentasi program dimulai dari WKM bidang Kurikulum, presentasi kedua WKM Kesiswaan, Presentasi ketiga WKM sarana prasarana dan terakhir presentasi dari WKM Humas.