Tingkatkan Mutu Pendidikan Madrasah, MAN 2 Model Medan Gelar Rapat Kerja Tim Pengembang Madrasah

Kepala MAN 2 Model Medan Wuri Tamtama Abdi, KTU, Bendahara, WKM serta TIM pengembang 24 beserta staf WKM foto bersama usai acara pembukaan raker

Medan (Humas). Dalam menghadapi Tahun Ajaran Baru 2023/2024 diperlukan program kerja-program kerja yang matang, mengutamakan kemajuan pendidikan madrasah serta fasilitas pendidikan siswa-siswi,  agar hal tersebut terwujud maka diperlukan menyusun program kerja yang jitu agar tercipta pendidikan madrasah yang baik, bermutu, berkualitas, terciptanya guru-guru yang profesional, memiliki integritas dan bertanggung jawab terhadap tugas dan kewajibannya.

Demikian ungkap Kepala MAN 2 Model Medan Wuri Tamtama Abdi, S.Pdi, M.Pd saat membuka rapat kerja pada tahun ajaran baru di Pancur Gading Hotel dan Resort pada Sabtu dan Ahad tanggal  22 Juli dan 23 Juli 2023. Rapat Kerja tersebut diikuti oleh tim pengembang madrasah berjumlah 24 orang yang diketuai oleh Darussalim, S.Ag, S.Pd, M.Si bersama dengan staf wakil kepala madrasah.

 Wuri mengucapkan terima kasih kepada seluruh tim pengembang madrasah yang berjumlah 24 orang beserta staf WKM yang berkenan hadir memenuhi undangan rapat kerja, raker ini sangat penting dalam memulai tahun ajaran baru 2023/2024, banyak hal yang harus dipersiapkan madrasah dalam memulai pembelajaran di tahun ajaran baru, melalui raker ini nantinya terwujud program kerja madrasah yang akan dilaksanakan dalam setahun ke depan.

“Saya berharap dalam tahun ajaran baru ini setiap bpk/ibu wakil kepala madrasah mulai dari kurikulum, kesiswaan, sarana prasarana, humas berkolaborasi dengan pihak perpustakaan, koperasi serta bidang-bidang lain agar membuat program kerja yang paling baik, kemudian program kerja itu didiskusikan terlebih dahulu kemudian ditanggapi agar mendapatkan masukan-masukan yang berharga dari berbagai pihak. Jika hal ini terwujud maka akan tercipta program kerja yang telah disepakati dan bermanfaat tentunya untuk pendidikan di MAN 2 Model Medan,” ungkap Wuri.

 Sementara itu, WKM Humas MAN 2 Model Medan Dra. Hj. Misbah Suaidah, S.Pd mengatakan pelaksanaan raker tersebut diawali melalui presentasi dari pihak WKM Kurikulum, kemudian dilanjutkan oleh pihak kesiswaan, berikutnya dari bidang sarana prasarana dan diakhiri dengan WKM Humas. Masing-masing WKM akan mempersiapkan program kerjanya, dimana program kerja itu didiskusikan, dimatangkan dengan pihak tim pengembang 24 orang yang telah dibagi sesuai dengan bidangnya masing-masing.             Misbah melanjutkan, berikutnya masing-masing WKM akan mempresentasikan porgram kerjanya dan selanjutnya peserta raker akan menanggpi dengan cara memberikan masukan, saran serta kritikan agar program kerja itu menjadi lebih baik, diantara program kerja yang menonjol saat raker tersebut yaitu terwujudnya program kerja pembinaan akhlak, mental dan etika secara mendalam di kalangan siswa/i MAN 2 Model Medan, nantinya pembinaan akhlak itu akan dimasukkan dalam jam pembelajaran khusus membahas akhlak dan etika, sedangkan narasumbernya dari guru PAI, dan kalangan ahli.

This entry was posted in Uncategorized. Bookmark the permalink.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *